YPIU Edukasi Kondisi Palestina di Pulau Pari Kepulauan Seribu

Yayasan Persahabatan Islam Utsmani melakukan edukasi kondisi Palestina terkini dan sosialisasi program kemanusiaan Palestina di Pulau Pari Kepulauan Seribu, Jakarta. Muhammad Fiqruddin sebagai Direktur Utama memberikan informasi penting Kondisi Palestina kepada Masyarakat Pulau Pari di Masjid Al Ikhlas yang bertepatan pada Malam Peringatan Isra Miraj.

“Kita tinggal dibawah langit yang sama, diatas bumi yang sama, menghirup udara yang sama, tapi mengapa anak-anak di Palestina, kaum ibu dan masyarakat Palestina seperti tidak ada pilihan hidup yang lebih baik ?” Ujar Fiqri selaku Direktur Utama di hadapan Jamaah Masjid Al Ikhlas Pulau Pari

Menurutnya, kita jangan pernah melupakan sejarah hubungan Indonesia dengan Palestina. Pada saat Indonesia baru saja memproklamirkan kemerdekaannya sebagai Bangsa yang berdaulat dan lepas dari cengkraman penjajah, Palestina merupakan salah satu negara pertama yang memberikan pengakuan kemerdekaan. Bahkan seorang pengusaha asal Palestina Muhammad Ali Taher hingga mengosongkan saldo rekeningnya untuk menyokong perjuangan Masyarakat Indonesia.

terlebih Bung Karno sebagai Presiden Pertama Republik Indonesia juga mengucapkan dengan lantang, “Selama kemerdekaan bangsa Palestina belum diserahkan kepada orang-orang Palestina, maka selama itulah bangsa Indonesia berdiri menantang penjajahan Israel”.  Ini bukti bahwa Indonesia memiliki akar sejarah yang kuat dalam perjuangan melawan kolonialisme.

Peristiwa Isra Miraj menurut Fiqri, merupakan moment sejarah penting bagi Ummat Islam, sebab 1/3 ayat-ayat Al-Qur’an menjelaskan tentang Sejarah. Palestina sebagai kiblat pertama Ummat Islam tidak boleh diabaikan, kedudukannya sama seperti Masjid – masjid yang Rasulullah Shallallahu Alahi Wasaallam sebutkan keutamaannya. Masjidil Haram, Masjid Nabawi dan Masjid Al Aqsha merupakan 3 Masjid utama bagi kaum Muslimin, sehingga harus selalu dijaga kesuciaannya dari tangan-tangan kotor penjajah.

 


 

Persahabatan Islam Utsmani

Penulis di Amalsholeh

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *